like

Theme designed by Damzaky - Published by Proyek-Template
Powered by Blogger
Diberdayakan oleh Blogger.

Text Widget

Sample Text

-->

WISATA ALAM CURUG SINOMAN (SINOM INDAH)

Written By nazarone on Senin, 31 Oktober 2016 | 04.59


WISATA ALAM CURUG SINOMAN (SINOM INDAH)

Air Terjun Kasinoman  sering disebut juga dengan Curug Sinom Indah, lokasi Wisata Alam ini berada di Desa Kasinoman, Kecamatan Kalibening, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah lebih tepatnya disamping jalan penghubung Kecamatan Wanayasa dan Kecamatan Kalibening. Sehingga mudah diketahui oleh wisatawan yang ingin datang karena berada di dekat jalan utama penghubung kedua kecamatan tersebut. 
alt WISATA ALAM CURUG SINOMAN (SINOM INDAH)


Selama perjalanan wisatawan akan melewati Perkebunan Teh Kasinoman yang  terhampar luas,  dan Sebelum sampai di Wisata Alam Curug Kasinoman Wisatawan yang datang akan melewati Hutan Pohon Pinus produktif milik pemerintah yang menghasilkan getah yang sudah berkualitas ekspor.Dengan keadaan alam yang masih alami dan asri ini wisatawan akan merasakan ketenangan dan kedamaian, Ditengah hutan banyak tempat-tempat romantis berupa gubug yang terbuat dari bambu/kayu, keromantisan tempat 
alt WISATA ALAM CURUG SINOMAN (SINOM INDAH)


ini didukung oleh suasana yang hening serta kicauan merdu burung-burung yang tinggal dihutan tersebut.Sesampainya disana kita langsung dapat menikmati keindahan Air Terjun yang tidak pernah kering saat musim kemarau tersebut, Curug ini memiliki tinggi -+15 meter dengan bentuk bertingkat-tingkat, kita dapat merasakan Keromantisan dari Curug Kasinoman tersebut, selain itu kita juga dapat meminum Air Curug Kasinoman itu karena air yang dihasilkan berasal dari sumber mata air dari pegunungan yang masih segar dan alami.

CURUG PUNDUNG SEWU BANJARNEGARA

Written By nazarone on Senin, 24 Oktober 2016 | 07.18

CURUG PUNDUNG SEWU BANJARNEGARA

alt curug pundung sewu banjarnegara


      Ke daerah dataran tinggi belum lengkap jika belum menemukan curugnya. Namun tenang saja karena cukup banyak curug di Kabupaten Banjarnegara. Salah satu tempat wisata di Banjarnegara yang berupa curug adalah Curug Pitu yang berada di Desa Sigaluh, Kecamatan Sigaluh, Kabupaten Banjarnegara. Seperti namanya, yang dalam bahasa Indonesia artinya air terjun tujuh, curug ini memiliki tujuh tingkatkan. Anda bisa melewati tingkatan curugnya dengan menggunakan tangga yang sudah disediakan. Bagi anda penyuka wisata curug tentu tempat ini akan menarik dengan keindahan yang disimpannya.

      Kalau curug yang satu ini sangat cocok untuk anda yang menyukai tracking sebelum sampai ke wisata utama. Ya, untuk mencapai curug Mrawu anda terlebih dahulu harus berjalan kaki melewati jalan setapak. Dalam perjalanan anda akan disuguhi pemandangan persawahan dan hutan yang tentu memanjakan mata. Menikmati pemandangan selama perjalanan akan membuat lelah tak terasa. Objek wisata di Banjarnegara Jawa tengah yang satu ini jauh dari pemukiman, tentu terbayang betapa syahdunya suasana disana. Hadiah untuk perjuangan anda mencapai tempat wisata ini yaitu disana bukan hanya curug Mrawu saja yang menanti namun ada pula mata air Giritirta dan curug Genting yang juga memiliki pesonanya sendiri. Ketiga objek wisata ini ada di Desa Giritirta, Kecamatan Pejawaran, Kabupaten Purbalingga


     Tempat wisata tak jarang menyimpan mitos yang kadang entah darimana mulanya namun tetap menjadi daya tarik yang membuat tempat tersebut semakin sayang untuk dilewatkan, karena seringkali membuat para wisatawan penasaran pada kebenaran mitos tersebut. Salah satu wisata alam Banjarnegara Jawa Tengah dengan mitos yang ada didalamnya adalah curug Sikopel Banjarnegara. Mitosnya jika mandi di curug atau air terjun yang satu ini dapat membuat kita awet muda. Mitos ini tentu sangat menarik. Namun keindahan curug Sikopel juga tak kalah menarik. Berada di Desa Babadan, Kecamatan Pagetan, Kabupaten Banjarnegara. Curug dengan tinggi 70 meter ini tentu sayang untuk dilewatkan. Apalagi untuk anda yang ingin tetap awet muda.

KAWAH SIKIDANG DIENG WONOSOBO

Written By nazarone on Selasa, 13 September 2016 | 05.49

                                           KAWAH SIKIDANG DIENG WONOSOBO

alt KAWAH SIKIDANG DIENG WONOSOBO

 Seperti telah disinggung diatas bahwa keistimewaah kawah sikidang adalah lokasinya yag terletak di sebuah tanah yang datar sehingga pengunjung dapat melihat dengan jelas adanya letupan di permukaan kawah serta adanya gas yang meuncul dari Kawah Sikidang ini. Biasanya kawah dari sebuah gunung terletak di puncak gunung sehingga menyulitkan dalam mencapainya. itu pun kadang kawah yang ada terletak jauh di kedalaman kubah sehingga tidak mudah untuk melihatnya. Di Kawasan Kawah Sikidang Wonosobo ini sebenarnya tidak hanya terdapat satu kawah saja. Kawah SIkidang adalah kawah yang paling jelas terlihat di kawasan itu. Di sekitarnya terdapat beberapa kawah yang bentuknya hanya kecil serta terdapat beberapa kawah yang sudah mati. kawah kawah yang kecil ini selalu berpindah pindah seperti kidang (kijang). Makanya Kawah ini dinamakan warga sekitar dengan Kawah Sikidang. Namun ada juga versi lain yang menceritakan tentang asal usul Kawah Sikidang yaitu Legenda Kawah Sikidang yang kemudian berhubungan dengan kondisi anak-anak di Dieng yang sering terdapat anak yang memiliki rambut gimbal.

alt KAWAH SIKIDANG DIENG WONOSOBO

Di sekitar Kawah Sikidang juga terdapat dua kawah lainnya yang juga dijadikan sebagai tempat wisata. Temmpat wisata berupa kawah yang terletak di sekitar kawah Sikidang adalah kawah Sileri dan kawah Candradimuka. Kawah SIkidang termasuk dalam kawasan wisata Dieng Plateau yang secara administratif termasuk dalam Kabupaten Wonosobo Jawa Tengah

Untuk memasuki lokasi obyek wisata Kawah Sikidang DIeng ini maka anda akan dikenakan biaya sekitar Rp. 6000,-.Lokasi Kawah Sikidang Dieng
Harga TIket Masuk Kawah Sikidang Dieng



PESONA ALAM CURUG PITU KAB. BANJARNEGARA

                               PESONA ALAM CURUG PITU KAB. BANJARNEGARA

alt  PESONA ALAM CURUG PITU KAB. BANJARNEGARA

Curug Pitu  bukanlah berarti jumlah air terjun yang dimaksud berjumlah tujuh buah. Melainkan kata "pitu" atau "tujuh" menunjukkan tingkatan air terjun itu sendiri, hingga tujuh tingkat sebelum air jatuh ke bawah. Oleh karena keberadaan tingkat inilah maka air terjun ini dikenal dengan Curug Pitu.



Akses Menuju Objek Wisata Air Terjun Curug Pitu

Kawasan Wisata Air Terjun Curug Pitu ini Curug Pitu terletak di Desa Sigaluh Kecamatan Sigaluh Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah. Akses menuju ke air terjun ini juga tergolong mudah. Anda dapat melewati jalan propinsi Wonosobo – Banjarnegara. Lokasi ini dapat ditempuh dalam waktu 20 menit dari arah Barat yaitu Cilacap, Banyumas, Purwokerto, dan Purbalingga.

Sedangkan dari arah Wonosobo, diperlukan waktu sekitar 40 menit. Kalaupun anda memutuskan untuk menggunakan alat transportasi umum, anda dapat turun di pertigaan Tekidadi. Selanjutnya, anda dapat menggunakan jasa tukang ojek untuk bisa sampai ke tempat tujuan dengan tarif yang tidak memberatkan pengunjung. Dan jika belum dinaikkan oleh pihak pengelola, tiket masuk untuk bisa menikmati Curug Pitu adalah Rp 5.000 per orang.

Keindahan Objek Wisata Air Terjun Curug Pitu

Ketika Anda tiba di kawasan Objek Wisata Air Terjun Curug Pitu, Anda akan menikmati deburan Air Terjun Curug Pitu yang cukup deras. Airnya juga cukup jernih dan sayang sekali kalau tidak menyempatkan diri bermain-main dikolam yang tergenang air dibawahnya. Jarak masing-masing air terjun juga dekat. Walaupun begitu, Anda yang ingin menikmati semua pesona tujuh air terjun harus benar-benar mempunyai stamina yang bagus karena diperlukan perjuangan untuk mendaki tiap-tiap lokasi air terjun hingga tujuh tingkat.

Jika Anda ingin menikmati Curug Pitu dengan tinggi 50 meter secara keseluruhan, anda harus berjalan kaki naik ke atas atau ke hulu. Akses jalannya cukup licin dan sempit. Tetapi dengan adanya anak tangga, perjalanan anda untuk dapat sampai ke semua curug pun semakin mudah. Satu hal yang menjadi catatan, setiap tingkatan curug, masing-masing menawarkan keindahan tersendiri.

Bagi Anda yang mampir ke Objek Wisata Air Terjun Curug Pitu ini, jangan lupa juga untuk membeli oleh-oleh berupa buah salak pondoh. Jika Anda beruntung, pada musim buah durian, di sepanjang jalan menuju ke kawasan Curug Pitu juga banyak pedagang yang menjajakan buah durian.

 
Copyright © 2011. WISATA KAB. BANJARNEGARA - All Rights Reserved

Distributed By Free Blogger Templates | Tum hi ho lyrics | How to get rid of hiccups

Proudly powered by Blogger